Kamis, 27 Juli 2017

Revolusi Mental Polres Tanjungpinang

REVOLUSI MENTAL ANGGOTA POLRES TANJUNGPINANG UNTUK MEMBANGUN JIWA MERDEKA MENUJU BANGSA BESAR


TANJUNGPINANG – “Dalam kehidupan sehari-hari, praktek revolusi mental adalah menjadi manusia yang berintegritas, mau bekerja keras, dan punya semangat gotong royong"


“Revolusi Mental adalah suatu gerakan untuk menggembleng manusia Indonesia agar menjadi manusia baru, yang berhati putih, berkemauan baja, bersemangat elang rajawali, berjiwa api yang menyala-nyala.” Praktek revolusi mental bertujuan untuk menjadikan manusia yang berintegritas, mau bekerja keras, dan punya semangat gotong royong. Para pemimpin dan aparat negara akan jadi pelopor untuk menggerakkan revolusi mental, dimulai dari masing-masing Kementerian/Lembaga (K/L). Sebagai pelopor gerakan revolusi mental, pemerintah lewat K/L harus melakukan tiga hal utama yaitu; bersinergi, membangun manajemen isu, dan terakhir penguatan kapasitas aparat negara. Untuk itu Polres Tanjungpinang turut serta membangun Revolusi mental Para Personilnya agar dapat berdampak Positf terhadap kinerja personil di lapangan maupun di dalam bidang pelayanan terhadap masyarakat. Revolusi mental tersebut dilaksanakan pada Bulan Maret 2017 di ruangan rupatama polres Tanjungpinangyang dipimpimpin langsung oleh Kabag Ren Polres Tanjungpinang Kompol Asmur.”


Tidak ada komentar:

Posting Komentar